Belajar Menapaki Kehidupan & Berevolusi Untuk Kehidupan Yang Lebih Baik.
Mutiara Hati

Visi :
"Menapaki Revolusi Era Baru Bangsa Indonesia Tahun 2045"
Sang Mutiara Hati. Diberdayakan oleh Blogger.
Anda Butuh Training Manajemen, Training SDM, Survey Kepuasan Pelayanan dan Research di Perusahaan Anda?

Sauto Tegal

Hidup di Indonesia adalah berkah yang tidak terkira. Dengan geografis wilayah berupa kepulauan yang terdiri dari ribuan pulau, dan 300 lebih suku bangsa yang mendiaminya, Indonesia memiliki keragaman adat, budaya dan kuliner. Berbicara tentang keragaman kuliner, hampir tiap daerah mempunyai ciri khas kuliner yang menjadi andalan dan trademark untuk promosi budaya dan pariwisatanya.
Ada satu daerah yang dari dahulu sudah dikenal di Jakarta karena kulinernya, terutama oleh masyarakat ekonomi menengah ke bawah yang menjadi pelanggan utamanya. Daerah itu adalah Tegal yang dikenal dengan Warung Tegalnya (Warteg). Hampir disetiap sudut dan pinggiran jalan dalam radius beberapa meter terdapat Warteg. Mungkin yang bisa menyainginya adalah sajian kuliner dari daerah lain, yaitu Warung Padang.
Menu yang disajikan di warteg, dengan harga yang relatif murah lebih mengutamakan kuantitas daripada kualitas. Dan untuk mengakomodasi segala selera dan berbagai macam lidah konsumennya, anda tidak akan menemukan menu atau sajian khas yang menjadi ciri khas Warteg, sebagaimana anda temukan di Warung Padang. Sehingga mungkin masih banyak Kompasioner yang belum mengenal kuliner khas Tegal.
Setahu saya, sebagai orang yang tumbuh dan besar di Tegal sampai akhirnya saya merantau untuk kuliah dan akhirnya sekarang bekerja di Jakarta, kuliner khas Tegal antara lain sate Tegal, Kupat Glabed, dan Sauto Tegal. Saya akan mencoba berbagi cerita tentang Sauto Tegal. Sauto Tegal konon katanya berasal dari gabungan kata soto dan tauco. Sehingga sebenarnya Sauto itu adalah soto sama seperti soto-soto dari daerah lain. Tapi ada yang membedakan Sauto dengan soto-soto yang lain. Kalau dibandingkan dengan yang lain, soto Kudus misalnya, bumbu yang dominan dirasakan dalam soto kudus adalah bawang putih. Sedangkan dalam Sauto rasa yang dominan adalah Tauconya yang sekaligus menjadi ciri khas soto Tegal ini.
1304381738961671249
Sumber:ceremende.blogspot.com
Bila anda ke Tegal, ada 2 tempat yang menjadi jujugan bagi yang mau mencicipi Sauto ini. Kalau di kota yang terkenal adalah Soto Pasar Senggol, di dekat alun-alun kota. Sedangkan kalau di kabupaten yang terkenal adalah Soto Sedap Malam yang ada di sepanjang jalan arah Tegal-Purwokerto di daerah Talang.
1304381402262824497
Sumber:www.nyerocostahu.wordpress.com
Setiap pulang kampung, menjadi kegiatan wajib bagi saya dan keluarga untuk makan Sauto baik yang di Pasar Senggol maupun di Soto Sedap malam. Pada awalnya, lidah istri saya yang asli Jakarta (betawi) mengecap rasa yang tidak biasa saat menyantap soto ini. Demikian juga bagi Anda yang tidak terbiasa mengkonsumsi Tauco terutama Tauco Tegal, mungkin akan merasakan sensasi rasa manis, asem, dan asin dari Tauco Tegal yang mungkin aneh rasanya menurut anda. Tetapi setelah beberapa kali makan, lidah istri saya akhirnya bisa menikmati sensasi rasa tersebut. Bahkan saat balik lagi ke Jakarta dan lama tidak pulang kampung, istri saya malah pengen menikmati Sauto tersebut di sini, di Jakarta.
Beruntung, di tempat tinggal kami dulu, ada supermarket (Superindo gedung PP) yang menjual Tauco Slawi (Slawi adalah ibukota Kabupaten Tegal). dan kalau sudah kangen rasanya Sauto, istri saya sambil pulang kerja menyempatkan diri mampir untuk membeli Tauco Slawi tersebut. Setelah beberapa kali belajar memasak Sauto Tegal, saya mencoba untuk berbagi pengalaman memasak Sauto Tegal ini. Pertama mencoba, saya googling dulu resepnya, setelah saya baca-baca dan coba-coba resepnya, akhirnya saya modifikasi sedikit resepnya. Ini dia resepnya:
Bahan :
1 ekor ayam broiler atau ayam kampung, potong 4 rebus dg 1500ml air sampai empuk
1 batang sereh dimemarkan
1 sdm garam
3 lbr daun salam
3 lembar daun jeruk, buang tulangnya
1304381902113942927
Bumbu Sauto Tegal
Bumbu untuk kuah soto dihaluskan :
5 siung bawang putih
10 siung bawang merah

½ sdt lada bubuk
1 sdt gula pasir
3 cm jahe, memarkan
2cm kunyit
Bumbu sambel Tauco dihaluskan
2 butir bawang putih
5 butir bawang merah
10 buah cabai merah keriting + 20 buah cabai rawit direbus
2 butir kemiri
Ditambah:
5 sdm tauco atau lebih sesuai selera
2 sdt gula merah iris
Bahan pelengkap :
Daun bawang secukupnya, dirajang
Bawang goreng
Jeruk nipis
Tauge diseduh dengan air panas
Kecap manis
Cara membuat :
1. Rebus ayam, air, daun salam, daun jeruk, sereh, dan garam hingga ayam empuk. Angkat daging ayamnya, sisihkan air rebusannya. Goreng ayam hingga kuning kecoklatan. Angkat, suwir-suwir.
2. Tumis bumbu yang dihaluskan, dan jahe hingga matang. Masukkan ke dalam air rebusan ayam. Masak hingga mendidih dan bumbu meresap.
3. Tumis bumbu sambel tauco hingga wangi, kemudian masukkan gula merah iris dan tauconya, tambahkan 50ml air, masak hingga mendidih, sisihkan.
4. Urutan penyajian :Taruh dalam mangkuk nasi, tauge, sambel tauco 2-3 sdm, ayam suwir-suwir, taburi daun bawang, siram dengan kuah soto dan kemudian taburi dengan bawang goreng. sajikan dengan kecap manis dan jeruk nipis.
Dan akhirnya, this is it…………..
0 Komentar untuk " Sauto Tegal "
Back To Top